Sesungguhnya amal yang paling disukai Allah SWT setelah melaksanakan berbagai hal yang wajib adalah menggembirakan muslim yang lain. (HR. Ibnu Abbas)
Hari Raya adalah hari istimewa bagi kaum muslimin, hari di mana orang bersuka cita, berkumpul dengan keluarga dan menyantap makanan opor dan sebagainya.
Namun, tidak semua saudara kita yang dapat merasakan kebahagiaan yang serupa. Masih banyak para lansia yang hidup tak berkecukupan kesulitan untuk memenuhi kebututuhan, apalagi merayakan hari idul fitri dengan layak.

Mari kita wujudkan senyum mereka di hari yang suci ini. Dengan memberikan bingkisan lebaran berisi kebutuhan pokok seperti beras, minyak, gula, dan kue lebaran, kita dapat meringankan beban mereka sekaligus berbagi kebahagiaan.